Sinergi Tanpa Batas, Kreskit Selenggarakan Pelatihan Jurnalistik

Kreativitas Kita (Kreskit) merupakan salah satu lembaga semi otonom (LSO) yang berada dalam naungan Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Ahmad Dahlan. Pada 28 Oktober 2022, Kreskit menyelenggarakan pelatihan jurnalistik bertempat di Gedung LAB PBSI Lantai 7. Acara tersebut dihadiri oleh mahasiswa baru angkatan 2022 dan calon anggota Kreskit, serta beberapa orang delegasi dari Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (PBSI), Teater Jaringan Anak Bahasa (JAB), dan alumni Kreskit.

Pelatihan tersebut mengusung tema “Independensi Jurnalis Muda Dipertanyakan?”. Acara ini berjalan dengan penuh antusias dari peserta yang hadir dikarenakan menghadirkan pemateri yang sangat luar biasa, yaitu Iman Fakhrudin, seorang rekamedia Suara Merdeka dan beritadiy.com.

“Tujuan diselenggarakannya acara ini, sebagai bentuk program kerja tahunan untuk melatih calon anggota Kreskit dan mahasiswa baru angkatan 2022 tentang ilmu jurnalistik, serta teknik reportase. Selain itu sehubungan dengan memperingati milad Kreskit yang ke-17 pada 10 Oktober yang lalu,” ungkap Ajeng Suci Ratnaningsih selaku Pimpinan Umum Kreskit Periode 2021/2022.

Acara ini sekaligus menjadi momentum peluncuran Zine edisi 1 2022. Oleh karena itu, dilakukan juga sesi pemotongan tumpeng saat peluncuran zine. Iman Fakhrudin selaku pemateri berpesan kepada peserta, agar tangguh dan profesional meskipun dibatasi oleh kontribusi dalam organisasi lain dan jika kelak menjadi guru, perlu menerapkan praktik jurnalistik di sekolah masing-masing.

Reporter: Mawar Ledya (Peserta Pelatihan Berburu Berita 2022)

Editor : Jemi Batin Tikal (Pemateri Evaluasi Pelatihan Berburu Berita)

 

 

 

Leave a Reply