Penutupan Program Pengenalan Kampus (P2K) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) yang akan diselenggarakan di Gedung Olahraga (GOR) Amongraga pada Sabtu (1/09/2018). Andika Bagas Prayogo mahasiswa Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia yang berasal dari Batang, Jawa Tengah.
“saya ikut berkontribusi dalam acara ini berawal dari rasa hanya ingin menghibur para peserta yang ikut seleksi juga, setelah selesai mengikuti seleksi dan menampilkan bakat vokal yang saya miliki akhirnya lolos seleksi dan diterima,” ujar Andika.
Bagi pria pencinta seni ini berkontribusi di bagian vokal pada acara penutupan P2K sudah tidak asing baginya, dikarenakan memang Andika menyukai seni dan hobi.
“selain diluar ektrakurikuler saya juga sering mendapat tawaran latihan dari teman-teman untuk tampil band,” tutur Andika.
proses semasa SMA sangat membantu dan menghasilkan mental yang baik untuk tampil di atas panggung.
Prestasi yang pernah diraih Andika Bagas Prayogo yaitu, juara 3 lomba paduan suara tingkat kabupaten yang diadakan oleh Kodim, Kabupaten Batang, mengikuti Jambore Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) tingkat provinsi se-Jawa Tengah pada tahun 2014, selain di paduan suara Andika juga berprestasi di Pramuka, Juara 1 lomba pionering yang diadakan oleh Polres Kabupaten Batang. (APR)