P2K, Kenali Prodi PBSI Lebih Mendalam

Program Pengenalan Kampus (P2K) merupakan kegiatan wajib yang dilakukan oleh mahasiswa baru guna memperkenalkan berbagai macam bentuk kegiatan yang ada di universitas. Universitas Ahmad Dahlan (UAD) melaksanakan P2K dalam waktu satu pekan, mulai dari tanggal 12-18 September 2022. Salah satu fakultas yang turut mengikuti kegiatan P2K yaitu Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) yang memiliki banyak program studi salah satunya yaitu Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (PBSI). Kegiatan pengenalan prodi dilaksanakan pada hari Sabtu, 18 September 2022 pukul 07.00 hingga 16.00 WIB yang dipandu oleh Muhammad Rayhan Maulana dan Syafira Anna Dzirin. Kegiatan pengenalan prodi dilakukan di ruang kelas yang telah ditentukan oleh panitia fakultas.

P2K hari prodi dibuka dengan pengenalan organisasi Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) PBSI yang menjelaskan tentang struktur organisasi dan kegiatan HMPS yang dijelaskan langsung oleh ketua dan wakil ketua HMPS PBSI, serta perwakilan dari tiap-tiap sie bidang di HMPS. Selain menjelaskan tentang struktur organisasi, HMPS PBSI turut menjelaskan tentang LSO yang berada dibawah naungannya, yaitu LSO Teater Jaringan Anak Bahasa (JAB) dan LSO Kreativitas Kita (Kreskit) yang bergerak di bidang Jurnalistik.

Usai perkenalan dari HMPS PBSI, kegiatan dilanjutkan dengan penampilan dari salah satu Mahasiswa PBSI yang memiliki bakat dibidang tarik suara, yaitu Elinsia Tahana Prananti dari angkatan 2020, dan kegiatan dilanjutkan dengan demonstrasi dari LSO Kreskit dengan memperagakan adegan wawancara serta membagikan produk luaran majalah yang telah diterbitkan pada periode 2021 kepada mahasiswa baru. LSO Kreskit dipaparkan oleh Ajeng Suci Ratnaningsih selaku pimpinan umum dan Annisa Septiani selaku wakil pimpinan umum untuk menjelaskan tentang Kreskit, susunan organisasi, tugas dari tiap-tiap divisi, serta pengenalan para anggota LSO Kreskit yang bertugas.

Setelah pengenalan LSO Kreskit, acara dilanjutkan dengan pengenalan  LSO Teater JAB yang menjelasan tentang struktur organisi, divisi Teater JAB, melakukan sesi tanya jawab dan memberikan sebuah hadiah buku terbitan dari karya anggota teater JAB, serta menyaksikan dua video singkat mengenai hasil karya Tearter JAB melalui kanal Youtube.

Kegiatan dilanjutkan dengan Talk Show Alumni Inspiratif yang dipandu oleh Annisa Septiani selaku moderator dengan menghadirkan pembicara Moch Hafid dan Indri Astuti. Pada acara talk show ini, banyak sekali ilmu serta tips yang bermanfaat bagi mahasiswa baru untuk tetap semangat dalam melanjutkan perkuliahan hingga terjun ke dunia kerja. Setelah itu, acara dilanjutkan dengan pembagian hadiah kepada mahasiswa baru dan berbincang-bincang dengan mahasiswa baru.

Acara berikutnya merupakan sesi perkenalan dosen PBSI dipandu oleh ketua program studi PBSI, Roni Sulistiyono. Pada pengenalan prodi dijelaskan terkait sejarah berdirinya, visi dan misi hingga total dosen dari program studi PBSI. Kemudian diajukan pertanyaan kepada mahasiswa baru terkait prestasi yang telah diraih selama sekolah baik akademik maupun non akademik. Setelah diberi peluang untuk berbicara, cukup banyak mahasiswa baru yang berprestasi baik tingkat kabupaten maupun nasional. Salah satu mahasiswa baru yang berprestasi diberi apresiasi berupa buku dan uang saku dari kepala prodi dan dosen PBSI.

“Anda harus bisa pulang dengan membawa ijazah dan harus lulus tepat waktu,” ungkap Roni Sulistiyono.

Kegiatan dilanjutkan dengan bincang bersama dosen dan mahasiswa berprestasi  yang dipandu oleh Iis Suwartini dan Yosi Wulandari selaku dosen PBSI. Selain itu, dipaparkan pula terkait prestasi mahasiswa dan dosen PBSI, diantaranya mendapat juara 1 abdidaya dosen pembimbing, juara 1 support sistem, peraih pendanaan PKM-PM Kemendikbud ristek (Ajeng Suci Ratnaningsih), dan Hibah Pengabdian (Atik Widyaningrum).

 

*************

Reporter          : Deswita dan Annisa Nuratin

Editor              : Hanifah dan Ajeng Suci Ratnaningsih

Leave a Reply