Selasa, 19 Juli 2022, Dosen Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (PBSI), Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), Universitas Ahmad Dahlan (UAD) menyelenggarakan pelatihan penulisan makalah bagi guru bahasa Indonesia SMA DIY. Pelatihan penulisan makalah ini merupakan bentuk program pengabdian kepada masyarakat (PPM) LPPM UAD. Kegiatan pelatihan ini diketuai oleh Dra. Triwati Rahayu, M.Hum, dengan Roni Sulistiyono, M.Pd. dan Dr. M. Ardi Kurniawan, M.A. sebagai anggota dalam kegiatan PPM. Peserta dalam kegiatan pelatihan penulisan makalah ini ialah guru bahasa Indonesia SMA DIY, dengan jumlah total 41 SMA yang berpartisipasi.
Berlangsungnya kegiatan PPM, dimulai sejak hari Selasa, 14 Juni 2022 yang berlangsung di Universitas Ahmad Dahlan. Pada pertemuan perdana tesebut, disampaikan materi mengenai teknik penulisan artikel, hakikat artikel, dan struktur artikel. Lalu pada pertemuan selanjutnya yakni, Selasa, 21 Juni 2022, pelatihan berlangsung di SMA Muhammadiyah 1 Yogyakarta dengan isi materi bedah contoh artikel ilmiah dan praktik penulisan terbaik. Pemateri dalam pertemuan ini adalah Dra. Retna R Widawati selaku ketua MGMP guru bahasa Indonesia SMA DIY dan Agriyati S.Pd., serta ketiga dosen PBSI selaku narasumber utama.
Kegiatan pelatihan ini dilakukan kembali secara daring pada hari Selasa, 5 Juli 2022 dengan isi kegiatan berupa presentasi artikel oleh guru dan dilanjutkan review oleh ketiga dosen selaku narasumber. Pada kesempatan ini, terdapat sepuluh draf artikel yang berhasil dipresentasikan oleh bapak ibu guru. Selanjutnya, pelatihan berlangsung kembali pada Selasa, 19 Juli 2022 di Kampus 4 Universitas Ahmad Dahlan dengan dihadiri Dr. Dody Hartanto, S.Pd., M.Pd. selaku wakil dekan FKIP UAD. Dalam acara yang berlangsung secara luring ini, peserta mempresentasikan hasil artikel yang kemudian artikel tersebut direview kembali oleh ketiga narasumber. Hasil akhir dari kegiatan ini akan berlangsung pada tanggal 14 Agustus 2022, dengan luaran kegiatan berupa artikel yang akan ditampilkan pada acara “Seminar Nasional SAGA #4”.
****
Reporter : Ajeng Suci Ratnaningsih
Editor : Annisa Septiani