Uky: Tanggung Jawab dan Profesional

Uky Eji Anggara atau kerap disapa Uky adalah seorang mahasiswa program studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (PBSI) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) angkatan 2015. Ia dinobatkan sebagai mahasiswa peraih IPK tertinggi ke tiga pada acara Pelepasan Wisuda FKIP UAD Periode Juli 2019.

Uky mengambil skripsi di bidang pendidikan atau pengajaran. Ia mengambil judul “Pelaksanaan Gerakan Literasi Sekolah dan Kaitannya dengan Pembelajaran Bahasa Indonesia Siwa Kelas X SMA Negeri 1 Yogyakarta”.

Tujuan memilih skripsi tersebut karena ketertarikannya dengan kegiatan Gerakan Literasi Sekolah (GLS). Selain ketertarikannya pada GLS, ia juga ingin mengetahui kaitannya antara pelaksanaan GLS dengan pembelajaran Bahasa Indonesia.

Salah satu kunci suksesnya yaitu selalu berkonsentrasi pada setiap mata kuliah. Ia juga memotivasikan dirinya agar selalu mempunyai target. Ia mentargetkan bisa memahami setiap matakuliah yang diajarkan.

“Sebenarnya, saya tidak pernah menargetkan setiap semester IPK itu harus naik, awalnya saya tidak menyangka. Syukur allhamdulillah bisa mendapat IPK 3.94, yang jadi target saya setiap semester bisa memahami  setiap  mata kuliah yang saya ambil dan bisa mempertanggungjawabkan itu semua secara profesional,” ujar mahasiswa asal Bangka ini.

Selain aktif pada akademiknya, ia juga aktif mengikuti berbagai organisasi seperti menjadi pengurus dan ketua HMPS PBSI FKIP UAD periode 2017, Ketua P2K FKIP UAD 2017, dan pengurus serta koor HUMAS UKM KSR PMI Unit X UAD 2018. Baginya organisasi mengajarkan banyak hal dengan kesibukan berorganisasi membuatnya lebih bisa menghargai waktu.

Selama mengerjakan skripsi ada beberapa kendala yang dialaminya seperti tiba-tiba narasumber membatalkan wawancara. Banyaknya kegiatan sekolah yang menjadi tempat penelitiannya membuat skripsi Uky sedikit terlambat.

Untung saja ia selalu mendapat dukungan dari kedua orang tua, keluarga, sahabat, serta dosen-dosen PBSI yang membuatnya tidak patah semangat dan berhasil membuatnya menyandang gelar S1 dengan predikat cumlaude. Ia juga berharap kepada adik-adik tingkat supaya menikmati proses perkuliahan dan jangan mudah mengeluh.

“Harapan saya nikmati proses selama perkuliahan dan kurangi mengeluh terkait urusan perkuliahan, baru ada tugas banyak sedikit ngeluh, baru ada penelitian sedikit ngeluh, yang terpenting minta restu orangtua, minta doakan mereka dan menghormati bapak ibu dosen dan seluruh civitas akademika UAD, semoga kalian bisa menjadi yang terbaik menurut versi kalian masing-masing, semangat dan sukses selalu” ujarnya. (MP)

 

Leave a Reply